
Bekerja sekaligus menjadi sukarelawan di Australia
Dari berlayar di sekitar Great Barrier Reef hingga merehabilitasi kanguru dan koala, banyak kesempatan unik untuk bekerja sekaligus menjadi sukarelawan di Australia.
Australia adalah tentang keseimbangan. Samudra biru yang kontras dengan pedalaman merah menyala, kota yang sibuk berdampingan dengan kota pedesaan yang tenteram, dan tentu saja, bekerja keras harus diimbangi dengan hal yang menyenangkan. Bayangkan bermain di pantai dengan kanguru di Esperance, bekerja di kebun anggur di Barossa Valley, atau membantu merehabilitasi kura-kura laut di Great Barrier Reef. Semuanya mungkin jika Anda bekerja sekaligus menjadi sukarelawan di Australia.