
Lizard Island Resort, Lizard Island, Queensland © Tourism and Events Queensland
Resor lengkap terbaik Australia
Nikmati beragam aktivitas di resor lengkap terbaik Australia.
oleh Amy Fraser
Liburan di resor lengkap memungkinkan Anda menikmati dan mencoba hal-hal baru dengan mudah. Di Australia, lengkap berarti Anda dapat mencoba beragam pengalaman, mulai dari hidangan dan anggur gourmet hingga aktivitas-aktivitas gratis dan akomodasi tak terlupakan. Resor-resor ini tidak hanya sekadar menawarkan tempat singgah, tetapi juga menjadi titik awal paling ideal ke beberapa bucket list paling luar biasa di negara ini.
Lizard Island Resort

Lizard Island Resort, Lizard Island, Queensland © Tourism and Events Queensland
Tempat: Great Barrier Reef
Berada di pulau pribadi, Lizard Island Resort adalah potongan surga yang selama ini Anda impikan. Temukan ketenangan yang menyeluruh di pulau ini; ada kumpulan 40 vila, kamar dan suite, serta pantai indah dengan pasir putih lembut yang siap untuk Anda jelajahi. Meskipun berada di tempat terpencil, resor ini punya segala yang dibutuhkan untuk memanjakan Anda. Manfaatkan pengalaman lengkap yang ditawarkan; bersnorkel di antara terumbu karang, berkeliling dengan perahu motor kecil pribadi, atau menelusuri taman nasional yang ada di sekelilingnya dalam penjelajahan alam bersejarah.
Arkaba Conservancy

Arkaba Conservancy, Flinders Ranges, South Australia © South Australian Tourism Commission/Randy Larcombe
Tempat: Flinders Ranges
Dikelilingi oleh wilayah konservasi margasatwa seluas 24.281 hektar (60.000 acre), Anda tidak akan kehabisan pilihan petualangan di Arkaba Conservancy, Australia Selatan. Di oase pedalaman yang lengkap ini, Anda dapat terhubung kembali dengan alam. Daripada menghabiskan waktu bermain ponsel, Anda dapat mencoba safari berjalan kaki atau 4WD, pengalaman wisata margasatwa, kegiatan konservasi, dan bersantap ala al fresco dengan menu olahan hasil bumi terbaik di Australia Selatan. Dengan membatasi maksimum 10 tamu dalam satu waktu, tentu akan ada banyak momen penuh ketenangan di sini.
Jamala Wildlife Lodge

Jamala Wildlife Lodge, Canberra, Australian Capital Territory © VisitCanberra
Tempat: Canberra
Rasakan pengalaman langka menyaksikan margasatwa pada awal hari dari balik jendela penginapan Anda. Jamala Wildlife Lodge adalah resor lengkap unik yang memadukan kemewahan dengan keajaiban margasatwa. Tersedia beragam pilihan penginapan lengkap untuk akomodasi unik Anda, mulai dari rumah pohon jerapah hingga bungalow hutan, safari kebun binatang, serta satu-satunya pengalaman bersantap dan menikmati minuman sambil berinteraksi dengan hewan dari jarak dekat. Untuk anak usia 4 tahun ke atas, ikuti Family Night yang diadakan sebulan sekali untuk pengalaman liburan yang berbeda (dan penuh petualangan) bersama keluarga.
Saffire Freycinet

Saffire Freycinet, Freycinet, Tasmania © Saffire Freycinet
Tempat: Freycinet
Mulai dari makanan dan minuman Tasmania kelas dunia hingga arsitektur unik yang sangat cocok dengan lanskap alamnya, Saffire Freycinet merangkum pesona Freycinet Peninsula di setiap elemennya. Ketika Anda sedang tidak ingin bersantai di suite yang menghadap ke Oyster Bay atau menikmati pemandangan dari lounge desainer resor, Anda dapat mengikuti berbagai pilihan aktivitas yang tersedia untuk menciptakan momen tak terlupakan. Anda dapat mencicipi tiram segar dan anggur Tasmania, bertemu Tasmanian Devil yang menggemaskan, serta mendaki ke Wineglass Bay Lookout yang kebiruan-biruan.
El Questro Homestead

El Questro Homestead, East Kimberley, Western Australia © Tourism WA
Tempat: Kimberley
El Questro Homestead adalah tempat yang akan membawa Anda memasuki dunia yang berbeda. Terletak di bukit yang menghadap ke Chamberlain River, keindahan bebatuan pedalaman terasa begitu menyihir dari suite mewah resor Anda. Akomodasi lengkap penuh gaya ini cocok untuk relaksasi dan petualangan; Anda dapat mengisi hari dengan pendakian air terjun berpemandu, penjelajahan ngarai kuno, pengalaman berendam di mata air panas alami, serta penerbangan dengan helikopter untuk menikmati pemandangan, semua itu dapat dicoba sebelum menikmati bersantap tiga hidangan.
Emirates One&Only Wolgan Valley

Wolgan Road, Wolgan Valley, New South Wales © Destination NSW
Tempat: Blue Mountains
Baik menginap bersama anak maupun menginginkan liburan romantis, resor lengkap mewah ini adalah tempat ideal untuk semua orang. Berdiri di tengah wilayah konservasi seluas 7.000 acre (2.800 hektar), Anda akan memiliki kesempatan besar untuk menjelajahi wilayah yang terdaftar sebagai Warisan Dunia ini di Emirates One&Only Wolgan Valley. Awali hari dengan kesegaran di kolam renang pribadi Anda sebelum memulai hingga dua petualangan gratis per harinya.
Mt. Mulligan Lodge

Mt Mulligan Lodge, Mt Mulligan, Queensland © Tourism and Events Queensland
Tempat: Mount Mulligan
Dapat ditempuh dalam waktu sekitar 3,5 jam dari Cairns, Mt. Mulligan Lodge adalah tempat liburan lengkap yang siap menyambut keluarga, pelancong solo, maupun pasangan untuk menjelajahi keindahan pedalaman Queensland. Dengan banyaknya pilihan pengalaman dan aktivitas khas yang tersedia, Mt. Mulligan menghadirkan hal baru setiap harinya; bahkan hidangan segar musiman pilihannya juga berganti setiap harinya. Memancing sambil berkayak, menikmati pemandangan indah saat mendaki, menjelajahi perbukitan dengan ATV, serta menelusuri kota hantu yang ada di wilayah ini. Di penghujung hari, berenanglah di kolam renang hotel ini sambil menikmati pemandangan pepohonan gum dan bendungan yang mengagumkan.
Baca berikutnya
Safari dan peternakan pedalaman terbaik di Australia
Pinetrees

Pinetrees Lodge, Lord Howe Island, New South Wales © Destination NSW
Tempat: Lord Howe Island
Lord Howe Island yang terletak di wilayah pesisir New South Wales adalah salah satu pulau yang terdaftar sebagai Warisan Dunia UNESCO, serta menjadi salah satu tempat relaksasi dan bersantai dengan pasir yang indah. Hanya ada beberapa resor di pulau ini, salah satunya adalah resor lengkap Pinetrees Lodge yang dikelola keluarga dan hanya berjarak beberapa meter dari pantai. Paket lengkap di resor ini terhitung lebih terjangkau dibandingkan resor lainnya, dan juga sudah mencakup hidangan gourmet, minuman, dan beberapa aktivitas. Bayangkan, berselancar di ombak tanpa khawatir berdesakan dengan peselancar lain, lintas hutan semak di puncak gunung, bersnorkel di atas terumbu karang warna-warni, serta bersantai di pantai terpencil. Hal terbaiknya adalah, pulau ini membatasi pengunjungnya maksimum 400 tamu dalam satu waktu. Selamat datang di pulau dengan keindahan surgawi.
Bedarra

Bedarra Island, Queensland © James Vodicka
Tempat: Great Barrier Reef
Kesenangan dimulai bahkan sebelum Anda sampai Bedarra. Dengan menaiki helikopter untuk sampai ke pulau ini, Anda akan melihat keindahan pulau Great Barrier Reef yang eksklusif ini. 10 vilanya masing-masing memiliki ciri khas tersendiri. Keunikan menginap di pulau terpencil dengan hanya beberapa tamu lainnya adalah sebuah kemewahan. Daya tarik yang sesungguhnya adalah aktivitas dan pengalaman luar biasa yang ditawarkan, mulai dari piknik gourmet di pulau pribadi terdekat hingga berkayak di samudra, bersnorkel, dan menelusuri hutan hujan.