
Perjalanan selama 14 hari ke berbagai kota, pulau, dan gugusan terumbu karang
Lihat pesona terbaik Australia dalam perjalanan selama 14 hari ini ke pesisir timur, dari Sydney ke Cairns melalui Fraser Island dan Whitsundays.
Oleh Lee Atkinson
Apa yang diharapkan
- Bermalam di tengah Sydney Harbour
- Jelajahi pulau pasir terluas di dunia ini.
- Lihat taman koral terumbu karang bawah air Great Barrier Reef
Fakta singkat
- Waktu: 14 hari
- Jarak: 2.500 kilometer (1.550 mil)
- Transportasi: pesawat, kereta, feri, dan mobil
- Kota besar terdekat: Sydney
- Harga: $$$
- Waktu: 14 hari
- Jarak: 2.500 kilometer (1.550 mil)
- Transportasi: pesawat, kereta, feri, dan mobil
- Kota besar terdekat: Sydney
- Harga: $$$
Australia sangatlah luas, namun Anda dapat menjelajahinya hanya dalam dua minggu jika direncanakan dengan matang. Dalam panduan selama 14 hari ini, kami menunjukkan pesona terbaik di pesisir timur, dari Sydney hingga Cairns di bagian utara yang tropis. Nikmati petualangan urban, tempat-tempat tersembunyi di pulau, pertemuan dengan margasatwa, pelayaran saat matahari terbenam dan pengalaman bawah air yang spektakuler di sepanjang perjalanan. Pengalaman dua minggu ini tak akan pernah Anda lupakan.
Hari 1: Lihat pemandangan terbaik pelabuhan Sydney

Telusuri jalan-jalan bersejarah di daerah pelabuhan The Rocks, tempat Anda akan melihat beberapa bangunan tertua di negeri ini. Unduh aplikasi gratis Walking the Rocks untuk mengungkap sejarah tempat-tempat seperti Cadman's Cottage, yang dibangun pada tahun 1816, dan Dawes Point Battery, struktur (meriam) Eropa tertua di negeri ini, yang dibangun pada tahun 1791. Teruskan perjalanan dan mampir ke Museum of Sydney untuk mempelajari bagaimana kota ini tumbuh dari awal zaman kolonial hingga menjadi metropolis seperti sekarang. Berjalanlah melintasi Harbour Bridge, atau naik ke lengkungannya dengan BridgeClimb untuk melihat pemandangan yang menakjubkan. Setelah itu, naiki feri F3 Parramatta River (dari Circular Quay, dermaga 5) ke Cockatoo Island dan bermalam di salah satu penginapan warisan budaya, apartemen untuk berlibur, atau situs kemah mewah semi-permanen. Menginap di pulau ini, di tengah-tengah Sydney Harbour, dijamin Anda akan bangun dan langsung melihat pemandangan pelabuhan.
Hari 2: Berjalan kaki di jalur puncak bukit Sydney

Ikat tali sepatu treking Anda dan melangkahlah di salah satu jalan setapak urban terbesar di dunia. Ambil bus nomor 440 dari Central Station ke Bronte, lalu jalan sepanjang bukit ke Bondi Beach dan, lebih jauh lagi, ke Watsons Bay. Di sana Anda dapat menyantap makan siang ikan dan kentang goreng di Watsons Bay Hotel atau di salah satu dari dua restoran hidangan laut Doyles (satu di pantai dan lainnya di dermaga). Naik bus nomor 380 atau Uber untuk kembali ke Bondi Beach, lalu pesan kamar dengan pemandangan indah di QT Bondi.
Hari 3: Berpetualang di Manly

Menaiki feri melintasi Sydney Harbour ke Manly (dari dermaga 3, Circular Quay) adalah salah satu pesiar berpemandangan indah dengan harga terjangkau. Belajar selancar di Manly Beach atau, jika Anda berani, naiki bus nomor 135 dari Manly Wharf (atau pesan Uber) menuju North Head dan ikuti tur hantu di Quarantine Station yang kuno. Lihat pemandangan pelabuhan di sekeliling Anda dari akomodasi warisan budaya di Q Station dan santap hidangan di Boilerhouse Restaurant.
Hari 4: Jelajahi pinggiran kota Newcastle

Naiki kereta dari Central Station Sydney ke Newscastle, kota pantai yang tenang, berjarak dua jam dari utara Sydney. Dari stasiun kereta, berjalanlah ke area Honeysuckle, dengan sederet restoran dan hotel di tepi sungai. Sewalah sepeda dari salah satu stand sepeda swipe-and-ride dan kayuh sepeda Anda sejauh lima kilometer (tiga mil) di jalur sepeda sepanjang tepi sungai dan lingkungan sekitar pantai. Istirahat di salah satu kolam samudra yang tersebar di sepanjang jalan – paviliun art deco di Merewether Ocean Baths dan Newcastle Ocean Baths merupakan favorit para fotografer. Jelajahi dunia seni yang unik di Renew Newcastle galeri yang menjamur di pusat kota – galeri-galeri yang berganti secara teratur karena situs ini direncanakan akan dibangun, namun Anda akan temukan segalanya setiap saat, dari pembatas buku hingga fesyen, perhiasan, stiker, dan instalasi lampu. Lalu menginaplah di salah satu hotel pinggir laut seperti Rydges Newcastle, dan amati kapal penarik datang dan pergi di pelabuhan yang hiruk pikuk.
Hari 5: Berjemur di bawah matahari Brisbane

Brisbane, dengan penerbangan singkat selama 80 menit dari Newcastle atau 90 menit dari Sydney, adalah salah satu kota paling cerah di negeri ini, jadi berjalanlah di sepanjang jalur di pinggir sungai atau melihat dari atas Story Bridge, setinggi 80 meter (87 yard) dari atas Brisbane River sambil bermandikan sinar matahari. Untuk yang lebih memompa adrenalin, Anda dapat loncat turun dari dermaga jangkar jembatan tersebut ketika pulang. Ambil ferry CityHopper gratis dari Holman Street Ferry Terminal di bawah jembatan dan berpesiar ke South Bank dan QAGOMA (Queensland Art Gallery & Gallery of Modern Art). Lalu jalan kaki melintasi South Bank Parklands dan main air di Streets Beach, satu-satunya pantai buatan dalam kota di Australia. Saat matahari terbenam, daerah West End berdenyut dengan bar, pub, cafe, dan restoran yang sesuai dengan semua selera dan anggaran: nikmati bir lokal di Boundary Street di Archive Beer Boutique and Bistro atau Brisbane Brewing Co, kemudian cobalah beberapa makanan asli Australia di Tukka sebelum menuju ke salah satu dari banyak tempat dengan musik live seperti Max Watt's.
Hari 6: Memberi makan lumba-lumba liar di Moreton Island

Jaraknya 75 menit dengan kapal dari Brisbane melintasi Moreton Bay ke Moreton Island. Kapal berangkat dari Holt Street Wharf di Pinkenba di Brisbane River. Jika Anda di sini pada musim dingin, habiskan waktu di siang hari dengan mengamati paus, bermain pasir atau "quadbike" (sejenis ATV). Jika airnya hangat, bersnorkel di karang bangkai kapal dekat resor, atau cukup bermalas-malasan di pantai. Apa pun yang Anda lakukan, jangan lewatkan kesempatan untuk memberi makan lumba-lumba liar. Setiap malam lumba-lumba hidung botol, bervariasi jumlahnya dari lima sampai 10, berenang ke daerah yang dangkal dan terang di dekat dermaga Tangalooma Island Resort untuk diberi makan ikan favorit mereka, di bawah pengawasan penjaga hutan. Ini adalah kesempatan luar biasa untuk lebih dekat dan pribadi dengan hewan-hewan yang mempesona ini.
Hari 7: Bermain pasir di Fraser Island

Pulau pasir terbesar di dunia dan terdaftar dalam Warisan Dunia, Fraser Island adalah perpaduan pasir putih, bukit pasir, hutan hujan, dan danau air tawar yang mempesona. Feri ke pulau ini berangkat dari Hervey Bay, salah satu tempat menonton paus yang terbaik di dunia antara Agustus dan akhir Oktober. Anda dapat ambil penerbangan ke Hervey Bay dari from Brisbane. Sebagai alternatif, para tamu yang memesan akomodasi Kingfisher Bay Resort untuk menginap di Fraser Island dapat naik shuttle yang berangkat setiap hari dari Brisbane dan akan mengantar Anda ke Fraser Island, waktu yang pas untuk koktail saat matahari terbenam di Sunset Bar, yang ada di hotel tersebut. Terletak di dermaga hotel, bar ini menawarkan kepada para tamu kesempatan untuk menyaksikan matahari menyelinap ke laut, sesuatu yang tidak dapat Anda lihat dari banyak tempat di pantai timur Australia.
Hari 8: Berenang di arus tak terlihat

Jelajahi Fraser Island dengan 4WD dengan Kingfisher Bay eco tour, berkelok-kelok melewati hutan hujan rimbun, mengemudi di sepanjang jalan raya pantai dan menemukan tempat-tempat khusus di sepanjang jalur berpasir seperti Lake McKenzie, dengan perairan biru yang memukau dan pasir putih yang mempesona. Lihat bangkai kapal karam, tumpukan pasir yang menjulang tinggi, dan pasir berwarna yang terkenal di pulau ini. Segarkan diri dengan arus di Eli Creek, arus air tawar hutan hujan dengan air yang sangat jernih sehingga hampir tidak terlihat.
Hari 9: Berpesiar di Whitsundays

Kembali ke Brisbane dan terbang arah utara ke Whitsunday Coast. Airlie Beach adalah tempat menginap yang tepat – terdapat akomodasi yang sesuai dengan segala anggaran dan banyak restoran serta hiburan malam yang terus menghibur Anda. Ditemukan oleh Captain Cook pada Whit Sunday (Minggu ketujuh setelah Paskah) pada tahun 1770, 74 pulau Whitsunday Islands terbentang di antara daratan dan Great Barrier Reef dan menawarkan surga untuk pelayaran. Habiskan sore hari di free lagoon swimming pool di taman tepi laut di Airlie Beach sebelum menikmati pesiar saat matahari terbenam melintasi Whitsunday Passage.
Hari 10: Berlibur ke Hamilton Island

Untuk sampai ke Hamilton Island itu mudah – hanya satu jam perjalanan feri dari Airlie Beach dengan Cruise Whitsundays Transfer Service. Tapi meninggalkan Hamilton Island jauh lebih sulit, karena Anda akan ingin menetap dan bermain golf di kepulauan tersebut, memanjakan diri di spa, menikmati tur jetski atau menyusuri salah satu lintas hutan semak. Jika Anda hanya punya waktu satu hari, ikuti tur pesiar ke Whitehaven Beach, yang terkenal dengan pasir putih lembutnya yang 98 persen silika, dan ambil penerbangan berpemandangan indah di atas Heart Reef yang mudah dikenali. Anda dapat mengatur kedua tur tersebut dari akomodasi Anda di Reef View Hotel. Makan malam di Coca Chu, sebuah restoran yang menawarkan hidangan Asia Tenggara yang sangat lezat, setelah memesan minuman di One Tree Hill, yang terletak di atas bukit dengan pemandangan yang indah di pulau tersebut dan lingkungan sekitarnya.
Hari 11: Bersantai di Cairns yang beriklim tropis

Naiki salah satu penerbangan langsung dari Hamilton Island ke Cairns, titik penghubung untuk berlibur di bagian utara Queensland yang tropis. Habiskan waktu di siang hari dengan menjelajahi pusat kota dengan berjalan kaki – jangan lewatkan pameran wisata terbaru di Cairns Regional Gallery – dan susuri Esplanade serta berendam di kolam laguna gratis di taman tepi laut, atau bergabung dengan penduduk setempat berjalan santai melintasi pesona tropis Cairns Botanic Gardens, dan jika Anda ingin berolahraga, ikuti Red Arrow Walk naik ke Gunung Whitfield untuk mendapatkan pemandangan kota dan Trinity Inlet di bawah Anda. Bersantailah setelah itu dengan minuman dingin dan diterpa oleh tiupan angin laut di Pier Bar, dilanjutkan dengan makan malam dengan pemandangan di Salt House, atau menikmati pertunjukan budaya Night Fire yang memukau dan makan malam di Tjapukai Aboriginal Cultural Park.
Hari 12: Jelajahi karang

Cairns adalah gerbang menuju Great Barrier Reef. Taman karangnya yang spektakuler dari karang bagian luar dapat dijangkau dengan perjalanan dengan perahu selama 90 menit hingga dua jam. Ada banyak tur untuk dipilih, yang cocok dengan semua kisaran anggaran, bagi penyelam scuba (dan mereka yang ingin belajar), snorkel, dan mereka yang lebih suka melihatnya dari semi-kapal selam atau kapal dengan bagian dasar terbuat dari kaca. Great Adventures memiliki paket wisata yang termasuk kunjungan ke ponton (perahu dengan bagian dasar yang datar) di karang luar dan Green Island, Seastar mengunjungi pulau pasir terbesar di daerah sana, Michaelmas Sand Cay, serta Hastings Reef, dan Wavedancer akan membawa Anda ke Low Isles yang terkenal – salah satu pulau pasir Great Barrier Reef yang paling spektakuler – dalam pesiar dengan perahu penarik yang mewah. Akhiri malam di Riley, hotel mewah bintang lima yang memukau dengan pemandangan ke arah samudra.
Hari 13: Berpetualang di hutan hujan

Sewalah mobil – atau bergabung dengan tur dari Cairns – dan ikuti kelok-kelok Captain Cook Highway yang berpemandangan menawan ke arah utara di sepanjang pesisir menuju Daintree, hutan hujan tertua di dunia yang terdaftar di Warisan Dunia. Pelajari tentang penggunaan tradisional atas tumbuhan hutan hujan dalam Dreamtime Walk dengan pemandu Aborigin di Mossman Gorge, tempat sungai yang jernih mengalir di antara bebatuan yang dikelilingi pohon palem dan pakis. Kemudian lanjutkan ke utara ke Cape Tribulation, tempat hutan hujan bertemu dengan laut di Cape Tribulation Beach yang indah.
Hari 14: Nikmati pemandangan setinggi langit di dataran tinggi Cairns

Rampungkan perjalanan Anda di hari ke 14 dengan perjalanan nan tinggi di atas kanopi di Skyrail Rainforest Cableway, cara yang sungguh unik untuk melihat hutan hujan. Tamasya ini dimulai dekat Cairns (seorang petugas Skyrail akan menjemput Anda di atas sana) dan berakhir di desa puncak gunung, Kuranda, yang terkenal dengan pasar kerajinan tangannya dan Australian Butterfly Sanctuary, penangkaran kupu-kupu terbesar di negeri ini. Kembalilah ke Cairns melalui Kuranda Scenic Railway, perjalanan spektakuler menuruni gunung di jalur kereta api bersejarah yang dibangun pada tahun 1882. Sensasinya akan terus bersama Anda hingga pesawat Anda lepas landas sore hari untuk kembali Sydney.